7 Contoh Teknologi Digital dalam Pendidikan beserta Manfaatnya

7 Contoh Teknologi Digital dalam Pendidikan beserta Manfaatnya
Contoh Teknologi Digital dalam Pendidikan


Sebenarnya perkembangan teknologi di era modern ini dapat diaplikasikan di dunia pendidikan. Hal ini nantinya berguna untuk memperlancar atau mempermudah proses pembelajaran yang disampaikan guru kepada siswa-siswinya.

Penggunaan teknologi sendiri (khususnya teknologi digital) kini sudah terbukti dapat meningkatkan minat belajar siswa. Sebab, fasilitas yang diberikan teknologi digital lebih menarik sehingga dapat terhindar dari rasa jenuh ketika siswa mengikuti pelajaran.

Nah, jika Anda ingin memahami apa saja contoh teknologi digital dalam pendidikan yang sejauh ini sudah diterapkan oleh sebagian sekolah, silakan simak ulasan kami berikut ini.

Apa itu teknologi digital dalam dunia pendidikan?

Teknologi digital di dunia pendidikan merupakan sebuah studi maupun praktek yang memfasilitasi proses kegiatan belajar mengajar guna meningkatkan kinerja sekolah dengan membuat, menggunakan, dan mengelola proses teknologi yang memadai. Baik itu teknologi berbentuk hardware maupun software.

Dalam ranah pendidikan sendiri, pendidikan di luar negeri sudah banyak mengenalkan model pembelajaran dengan basis teknologi seperti Computer Based Education, Computer Assisted Intsruction, Desktop Video Conferencing, dan lain sebagainya. Semua model tersebut muncul disebabkan karena kepandaian orang-orang luar dalam memanfaatkan perkembangan teknologi digital.

Sejauh ini, teknologi digital di lingkup pendidikan kita sudah menerapkan model big data, machine learning, dan internet of things. Ketiganya, kalau tidak keliru, sempat menjadi tren pada 2019 lalu.

Meski sudah ngetren saat itu, sayangnya, dalam pengaplikasian proses belajar dan mengajarnya tidak terlalu efektif digunakan. Sektor pendidikan di dua tahun lalu masih tergolong tradisional atau lebih mengarah ke digital yang setengah-setengah.

Akan tetapi, memasuki tahun 2020 ketika pandemi melanda di negara kita, sekolah kemudian mewajibkan siswa melakukan pembelajaran jarak jauh. Lalu penggunaan big data, machine learning, dan internet of things tetiba menjadi hal yang perlu dikuasai guru, kepala sekolah, dan pegawai administrasi sekolah.

Contoh teknologi digital dalam pendidikan

1. Teknologi digital E-Learning

E-learning boleh dibilang sebagai sistem pembelajaran yang kerap memanfaatkan teknologi komputer dan internet sebagai sarana pembelajaran. Siswa bisa mengakses materi pelajaran, baik itu materi berupa video, gambar, teks ataupun suara di mana saja tanpa perlu bertatap muka dengan gurunya. Sistem atau model seperti ini tentu sudah dimiliki oleh universitas-universitas di Indonesia.

Penyediaan konten seperti materi pembelajaran dapat diakses oleh siswa, ujian online pun sistem penilaian siswa kini dalam bentuk website. Sistem pembelajaran e-learning pada umumnya tidak menggantikan model belajar secara konvensional, tapi ini hanya sebagai pendukung kegiatan belajar mengajar siswa saja dan ditujukan untuk memberikan kemudahan pengajar dalam menyampaikan berbagai informasi kepada siswanya.

Dalam rangka mendukung e-learning agar berjalan lancar, maka murid dan guru sangat memerlukan perangkat seperti laptop, smartphone, komputer, dan tablet.

2. Perpustakaan digital

Berdasar pada pernyataan Association of Research Libraries (ARL) tujuan adanya perpustakaan digital yakni untuk memberikan kemudahan atau kelancaran dalam proses pengembangan yang sistematis.

Siswa dimudahkan dalam mengakses buku-buku dalam bentuk digital dan kemudian mempelajarinya, tanpa perlu datang ke perpustaan langsung atau tidak harus juga membeli buku dalam bentuk fisik. Tentu ini menguntungkan bagi siswa karena mereka dapat belajar di mana dan kapan saja.

3. Teknologi pendukung alat KBM

Saat ini proses belajar mengajar tidak selalu seorang pengajar ketika mengajar dapat menyampaikan bahan ajar lewat lisan. Namun, bisa juga mengandalkan video, gambar, atau materi yang dibikin menggunakan komputer dan laptop. Kemudian dapat ditampilkan lagi menggunakan teknologi proyektor agar objek tampak lebih besar dan bisa dilihat langsung oleh semua siswa.

Mengapa bisa demikian? Sebab, kita sadar bahwa teknologi akan terus berkembang, dan memang sudah seharusnya dunia pendidikan perlu mengikuti perkembangan teknologi tersebut. Hal ini bertujuan agar terjadinya sinkronisasi yang efektif antara siswa ketika mereka kembali ke lingkungannya atau ketika mereka berhadapan dengan dunia kerja.

4. Teknologi blended learning

Jenis teknologi yang satu ini merupakan metode pembelajaran yang dapat mencampurkan pertemuan tatap muka pengajar dengan muridnya secara online tanpa terbatas oleh jarak.

Pengajar mampu memberikan materinya secara real time lewat phone conference, video conference, ataupun chatting online. Mereka kemudian dapat saling memberikan feedback, baik berupa pertanyaan, jawaban, ataupun pernyataan.

5. Teknologi pembelajaran berbasis komputer

Semua orang pada dasarnya tahu apa itu komputer. dalam dunia pendidikan pun, pengenalan teknologi ini terbilang penting karena banyak manfaat yang dapat diberikan oleh komputer. Entah itu untuk mengelola file tulisan, vide, dan lain sebagainya. Dalam level yang lebih tinggi lagi, komputer dapat dimaksimalkan untuk berkarya. Baik dalam bidang desain, seni, musik, dan masih banyak lagi.

Lebih dari itu, banyak pula model pembelajaran berbasis komputer di antaranya Computer Based Instruction (CBI), Computer Assisted Intsruction (CAI), ICT, Computer Based Training (CBT), dan juga Computer Based Education (CBE).

6. Teknologi digital social media in learning

Saat ini generasi muda maupun tua hampir banyak menghabiskan waktunya dengan mengakses berbagai media sosial. Oleh karena itulah banyak guru dan sekolah yang memanfaatkan media sosial sebagai sarana pembelajaran. Misalnya dengan memaksimalkan aplikasi Tik-Tok, YouTube, hingga Instagram. Jenis teknologi ini pun termasuk contoh teknologi digital dalam lingkup pendidikan.

7. Teknologi video assisten learning

Pembelajaran dengan menggunakan bantuan video kini terbilang populer sebagai teknologi pendidikan. Sebab, metode pembelajaran jarak jauh dapat dipelajari siswa melalui layar komputer, terutama video animasi yang dapat memperkaya pelajaran dan tentu memudahkan murid untuk memahami pelajaran yang diikutinya.

Manfaat teknologi digital dalam pendidikan

Setelah memahami contohnya, berikut adalah manfaat dengan adanya teknologi digital di dunia pendidikan.

Sarana pendudukung siswa dan pendidik

Manfaat paling utama dalam pengunaan teknologi ini yakni sebagai sarana pendukung bagi siswa dan pendidik dalam menemukan informasi yang lebih luas.

Meningkatkan kemampuan belajar

Hal ini disebabkan karena informasi yang terdapat di Internet terasa lebih update sehingga para siswa dapat dengan mudah mengakses informasi-informasi yang diperlukan di bawah pengawasan guru.

Memudahkan akses belajar siswa

Proses pembelajaran dengan teknologi digital dapat mempermudah siswa dan guru. Misalnya guru mampu memberikan materi atau tugas melalui email sehingga peserta didik dapat segera menyelesaikan tugas tersebut.

Materi yang diberikan lebih menarik

Adalah membuat peserta didik lebih terasa nyaman dan tidak jenuh atau monoton saat belajar. Penyampaian informasi lewar teknologi ini tampak lebih variatif dan modern.

Meningkatkan minat belajar siswa

Adanya teknlogi digital di dunia pendidikan dapat membikin siswa lebih minat dan seriys dalam melaksanakan pembelajarannya.
 

Itulah contoh teknologi digital dalam pendidikan. Sekian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar